GAME LEVEL #1 KELAS BUNDA SAYANG

Komunikasi Produktif

Bermain Adalah Belajar

Bismillaah
Belajar bukanlah hal yang memenjarakan aspirasi. Belajar seharusnya adalah ruang yang memberi banyak kesempatan menuangkan imajinasi.
Obrolan saya pagi ini bersama si ceriwis Ibrahim yang sudah mulai kembali dengan rutinitas dan gayanya dalam menjalani keseharian setelah hampir seminggu sakit. membuat saya terfahamkan akan sebuah makna belajar.

"Ummi sayang,Aim ngga mau sekolah kaya teman-teman ya ummi. Please ya ummi please.. Aim tak suka belajar di sekolah.
Saya termenung sejenak,meski secepatnya menormalkan gejolak rasa kaget. " Kenapa sayang,coba cerita sama ummi. Kenapa Ibrahim tak suka belajar di sekolah?"Tanya saya pelan-pelan.
"Kemarin Aim dengar dari kakak yang les disini, kalau dia takut belajar di sekolah. Belajarnya jadi ngga bisa apa-apa,akhirnya dia nyontek sama temannya. Dia mau sekolah di rumah kaya Aim,pengen banyak disayang sama bundanya. Tapi bundanya suka nyubit kalau kakaknya tidak seratus nilainya." Wajahnya sedih.
"Kan Ibrahim sekolahnya memang di rumah sama ummu,abu dan kakak Agnia. Kenapa Ibrahim jadi takut?"
"Kan kakak Agnia juga pernah sekolah,Aim takut nanti dimasukkan sekolah SD."
"Itu kan dulu sayang. Waktu ummu belum bisa jadi bu guru buat kalian. Oh iya,di sekolah juga tidak takut koq,semuanya baik. Mungkin kakak yang les kemarin belum ditemani belajarnya sama bundanya." Saya peluk hangat Ibrahim.
"Oh gitu ya ummi,jadi belajar di sekolah tidak menakutkan ya tapi Aim suka belajarnya di rumah. Ayo ummi kita bernyanyi huruf hijaiyyah. Ummi nyanyikan sampai selesai ya."

Alhamdulillah,akhirnya Ibrahim kembali menyelesaikan tugas belajar hari ini meski ummunya harus terus bernyanyi.
Ibrahim suka dengan gaya belajarnya sekarang,yaitu bermain tapi bukan berarti ilmu yang diterimanya lantas main-main. Selalu butuh proses yang tepat dalam membersamai buah hati.
Jam dinding telah menunjukkan pukul 08.00. Tiba saatnya saya harus mengunjungi Naura untuk menemaninya belajar hari ini

#Hari5
#Tantangan10hari
#KomunikasiProduktif
#KuliahBunsayIIP

Komentar

Posting Komentar